AKU HARUS PERGI



Acep Zam-zam Noor


Tak bisa ku penuhi panggilanmu
Meskipun suaramu bagaikan jerita (di telingaku)
Pada titik dimana aku harus pergi
Dan membebaskan semua yang menyertai
Akan kutenggelamnkan seluruh hidupku kedalam sunyi
Tanpa menagis atau tersenyum aku meninggalkanmu
Sebelumalam tiba bukan sebagai kekasih atau seteru
sebagai sesuat yang pernah ada
(Yang pernah mengisi lembaran buku)

Seperti air mangalis, seperti sungai kecil menyelinap
Diantara batuan dan akar pohonan
Terbebas dari peraan sedih atau gembira
Dari kehilangan. Mungkin akan mengikuti arah angin
Mungkin akan bergabung dengan udara yang dingin
Tiba-tiba sebuah gunung muncul di hadapanku
Sedang lautan menghampar di hadapanku
Tidak, sayang aku tidak bisa kembali
Pada titik diman aku harus benar-benar pergi
dan membebaskan apapun yang menyertai

¡Compártelo!

0 komentar:

Buscar

 
SASTRA PERUBAHAN Copyright © 2011 | Tema diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger